Back
ANTM, HMSP, MYRX masuk LQ45, EXCL, ITMG, WTON keluar LQ45
26 January 2016
Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan saham-saham yang akan digunakan dalam penghitungan Indeks LQ45 untuk periode Februari-Juli 2016 berdasarkan hasil evaluasi pada Januari 2016. Dari 45 saham dalam daftar Indeks LQ45, tiga saham yang baru masuk adalah Aneka Tambang (ANTM), HM Sampoerna (HMSP), dan Hanson International (MYRX). Sedangkan saham yang keluar dari daftar Indeks LQ45 adalah XL Axiata (EXCL), Indo Tambangraya Megah (ITMG), dan Wijaya Karya Beton (WTON).