Back
BBNI - Bank Negara Indonesia

Kredit UMKM BBNI meningkat 13,5% YoY per Oktober 2021

20 December 2021

Bank Negara Indonesia (BBNI) menilai tren bisnis usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) terus meningkat sepanjang kuartal IV-2021. Perseroan mencatat baki kredit UMKM mencapai Rp91,44 triliun per Oktober 2021, tumbuh 13,5% YoY. Perseroan berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh meningkatkan akselerasi kinerja pelaku UMKM di masa pemulihan ekonomi akhir tahun. BBNI memiliki tiga fokus strategi untuk mendorong UMKM naik ke level internasional. Pertama, memberdayakan UMKM ekspor serta diaspora. Kedua, menciptakan ekosistem bisnis unggulan, dimana BNI fokus menggarap sektor unggulan di masing-masing daerah guna mendorong pemberdayaan serta penyerapan tenaga kerja lokal. Ketiga, membentuk digital value chain, dimana perseroan memberikan dukungan menyeluruh melalui pembiayaan hingga pendampingan para mitra BNI dari hulu ke hilir.

Related Research

Banking & Finance
BBNI - Expecting 1H23 growth to remain solid
Akhmad Nurcahyadi 18 July 2023 See Detail
Banking & Finance
BBNI - Another solid bank only earnings in 8M24; inline
Akhmad Nurcahyadi 23 September 2024 See Detail
Banking & Finance
BBNI - FY22 likely beats expectation
Akhmad Nurcahyadi 06 January 2023 See Detail