Kembali
AMRT dan MIDI ekspansi gerai
27 Mei 2022
Sumber Alfaria Trijaya (AMRT) dan Midi Utama Indonesia (MIDI) melanjutkan strategi pembukaan gerai baru sebagai ekspansi organik untuk memacu kinerja tumbuh lebih tinggi pada 2022. Kedua perusahaan tersebut menyiapkan total capex hingga Rp4,3 triliun. Pada 2022, AMRT mengalokasikan capex sebesar Rp3,5 triliun. Perseroan berencana melanjutkan ekspansi gerai setelah menambah total 1.275 gerai baru bersama entitas anak. Sampai 1Q22, AMRT tercatat telah membuka 317 gerai baru dengan serapan capex mencapai Rp800 miliar. Sementara MIDI menyiapkan capex Rp800 miliar dimana sebesar 60% untuk ekspansi gerai baru. Perseroan berencana menambah 200 gerai pada 2022 dengan fokus pengembangan di luar Pulau Jawa.