Kimeng (ZP) Recommend HOLD BMRI - TP 4600
Mengingat pencapaian pertumbuhan pinjaman YTD sebesar 7.1% pada 9M09, sepertinya hasil FY09 Bank Mandiri kemungkinan tidak akan mencapai perkiraan optimis Kimeng (ZP) sebesar 20.4%. Dengan meningkatnya fasilitas pinjaman yang tidak terpakai membuktikan hasrat untuk meminjam dari segmen korporasi dan komersil tidak akan mengalami akselerasi hingga 2010, sementara dari segment high yield, meskipun terus mengalami kenaikan masih terlalu rendah untuk memberi dorongan signifikan pada pinjaman secara keseluruhan. r Pembayaran hutang yang lebih besar dari Rp 270 milyar pada 2Q09 menjadi Rp 400 milyar pada 3Q09 meskipun menyebabkan penurunan pinjaman jatuh tempo juga mengindikasikan perbaikan kualitas pinjaman. Pada basis QoQ, NPL scara bertahap mengalami penurunan dari 5.9% pada menjadi 3.8% pada 3Q09. ZP memperkirakan tingkat pertumbuhan pada YE09 tetap rendah sebesar 4.1% yang menunjukkan pemangkasan pada biaya provisi dari sebelumnya Rp 3 triliun menjadi Rp 2.5 triliun. r Mandiri dimasukkan pada daftar bank-bank yang diuntungkan dari perjanian pembatasan deposito pada angka sebesar 8%. Kurang dari 2 bulan setelah implementasi tersebut bank berhasil menekan CoF (cost of fund) dari 4.9% pada 2Q09 menjadi 4.8% pada 3Q09. ZP memperkirakan trend penurunan terus berlanjut menjadi 4.3% pada 4Q09 karena lebih banyak deposit re-pricing akan terjadi tanpa pemangkasan bunga TD sebesar 7%. Pada perkiraan pertumbuhan 8.7% di 2009, perseroan akan menghadapi penurunan efek dari penurunan hasil yang ZP proyeksikan mencapai 8.9% pada 4Q09. Pendapatan bersih tetap stabil NIM sebesar 5.1% pada YE09.