ACES akan tambah 4 gerai baru hingga akhir tahun 2017
Ace Hardware (ACES) berencana menambah 4 gerai baru hingga akhir tahun 2017. Jika terealisasi, maka ekspansi yang dilakukan tahun 2017 menjadi 15 toko atau sama dengan realisasi pembukaan toko pada tahun 2016 tapi melampaui rencana awal yang sebanyak 10 outlet. Gerai kesebelas tahun 2017 sudah dibuka pada akhir pekan lalu di kawasan Ciputat, Tangerang. Ace Hardware (ACES) memantau perkembangan belanja online di dalam negeri. Perseroan berupaya mengikuti perkembangan zaman dan keinginan masyarakat dengan melakukan penjualan secara online. Pada akhir tahun 2016 perseroan meluncurkan ruparupa.com. Platform online shop itu tidak hanya menjual produk yang dipasarkan oleh Ace Hardware, tapi juga barang-barang di bawah grup Kawan Lama lainnya seperti Toys Kingdom dan Informa. Meski demikian porsi penjualan melalui online shop tersebut masih sangat rendah, yakni belum sampai 1%.