Back
ASII - Astra International

ASII beri pinjaman Jasamarga Pandaan Malang Rp1,83 triliun

20 April 2022

Astra International (ASII) mengumumkan pemberian pinjaman yang dilakukan oleh anak usahanya, yakni Astra Tol Nusantara (ATN) kepada Jasamarga Pandaan Malang (JPM) senilai Rp1,83 triliun. ASII saat ini memiliki 99% saham Astra Tol Nusantara. Sedangkan Astra Tol Nusantara memiliki 49% saham di Jasamarga Pandaan Malang dan sisa 51% dipegang oleh Jasa Marga (JSMR). Pinjaman tersebut akan digunakan oleh JPM untuk keperluan umum korporasi. Bagi ATN, pelaksanaan transaksi dengan pihak terafiliasi akan memberikan manfaat finansial berupa adanya pendapatan bunga, sementara bagi JPM akan ada efisiensi administrasi dibandingkan apabila pinjaman berasal dari pihak perbankan. Adapun tanggal akhir jatuh tempo sampai dengan satu bulan setelah dilunasinya perjanjian-perjanjian kredit JPM atau sampai dengan tanggal 30 Desember 2022, mana yang lebih dulu terjadi. Suku bunga pinjaman sebesar 7,5%.

Related Research

Automotive
ASII - Standing tall despite challenges
Devi Harjoto, Budi Rustanto 03 August 2022 See Detail
Automotive
ASII - Expecting Resilient Performance
Akhmad Nurcahyadi 06 April 2023 See Detail
Automotive
ASII - Solid based to enter 2H23
Akhmad Nurcahyadi 03 August 2023 See Detail