Back
BBTN - Bank Tabungan Negara (Persero)

BBTN proyeksikan kredit 2015 naik 18-19% dan NPL dibawah 3%, cari pinjaman dari Bank Dunia untuk ekspansi

09 February 2015

Bank Tabungan Negara (BBTN) akan memacu pertumbuhan margin bunga bersih (NIM) hingga capai kisaran 5% pada tahun ini dari tahun 2014 yang berada pada kisaran 4%. Perseroan akan menyiapkan berbagai strategi bisnis, salah satunya dengan memberikan kemudahan dalam menyimpan dana serta pengajuan kredit KPR menggunakan e-Loan. Untuk pertumbuhan kredit tahun ini ditargetkan mencapai 17%-18%. Perseroan juga akan menekan NPL, pada tahun 2014 perseroan berhasil menekan NPL dari 4% menjadi 3.35%. Bank Tabungan Negara (BBTN) memproyeksikan penyaluran kredit dapat tumbuh sekitar 18-19% pada tahun ini. Sementara itu, pertumbuhan kredit pada tahun 2014 berada di kisaran 15-16%. Pada tahun 2014, tingkat NPL berada di bawah 4% dan NPL pada tahun 2015 diproyeksikan akan di bawah 3%. Bank Tabungan Negara (BBTN) berencana mencari pinjaman dari Bank Dunia untuk mencukupi kebutuhan ekspansi bisnis. Kebutuhan rumah mencapai 13,6 juta rumah dan meningkat 400.000 unit setiap tahun, BBTN berencana untuk menyalurkan kredit rumah di kisaran Rp125 triliun pada tahun ini.

Related Research

Banking & Finance
BBTN - Upbeat FY23 earnings
Akhmad Nurcahyadi 12 February 2024 See Detail
Banking & Finance
BBTN - Fly higher
Devi Harjoto, Alfiansyah 12 July 2022 See Detail
Banking & Finance
BBTN - Expecting stronger results in the following quarters
Akhmad Nurcahyadi 11 May 2023 See Detail