Back
BMRI akan dorong BSM dan Bank Sinar Harapan Bali untuk IPO
Bank Mandiri (BMRI) akan mendorong anak usahanya yaitu PT Bank Syariah Mandiri (BSM) dan PT Bank Sinar Harapan Bali melepas kepemilikan sahamnya di pasar melalui initial public offering (IPO). Dengan menjadi perusahan publik, kinerja dua perusahaan itu diharapkan semakin baik dan transparan. Manajemen BMRI menargetkan bisa melepas minimal 20% saham di kedua anak usaha tersebut. Namun perseroan memberikan tenggat waktu kepada manajemen Bank Syariah Mandiri dan Bank Sinar Harapan Bali untuk mempersiapkan IPO yang harus sudah dilaksanakan paling lambat tahun 2020.