Back
INDF akan naikan harga tepung terigu
25 September 2018
Indofood Sukses Makmur (INDF) akan menaikkan harga tepung terigu sebagai dampak kenaikan harga gandum di pasar global dan penguatan nilai tukar dolar Amerika Serikat terhadap rupiah. Sejak Mei 2018 hingga saat ini, telah terjadi kenaikan harga tepung terigu minimal 10%. Kenaikan tersebut menyesuaikan dengan tingkat depresiasi rupiah terhadap dolar AS.