Kembali
BBNI salurkan kredit Rp576,78 triliun hingga 1H20
19 Agustus 2020
Bank Negara Indonesia (BBNI) tetap dapat membukukan laba bersih sebesar Rp4,46 triliun hingga 30 Juni 2020, yang didukung oleh kenaikan pendapatan bunga dan non bunga masing-masing sebesar 1% YoY dan 3,2% YoY. Pencapaian ini didukung oleh langkah perseroan yang menerapkan strategi pertumbuhan kredit yang selektif dan terukur, disertai dengan penurunan beban bunga. Hingga 1H20. CoF BBNI membaik 30 bps YoY menjadi 2,9%, yang menyebabkan penuruna beban bunga sebesar 5,6% YoY dan NIM terjaga di level 4,5%. Sementara total kredit perseroan tumbuh 5% YoY menjadi Rp576,78 triliun dengan total kredt baru Rp27,5 triliun sepanjang 1H20.