Kembali
BBRI tambah 450 unit kantor
12 Januari 2015
Bank Rakyat Indonesia (BBRI) akan menambah jaringan di dalam negeri untuk meningkatkan pertumbuhan bisninya. Perseroan berencana menambah jaringan dalam negeri sebanyak 450 pada tahun ini. Jaringan tersebut terdiri dari kantor cabang pembantu, kantor kas, Teras BRI, dan teras keliling. Perseroan juga akan menambah teras BRI kapal yang diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat yang tinggal di pesisir pantai.