Kembali
        
        
          
          
      
    ITMG bukukan laba bersih 2021 US$475,57 juta
            25 Februari 2022
            
          
          Indo Tambangraya Megah (ITMG) membukukan pendapatan bersih hingga akhir tahun 2021, sebesar US$2,076 miliar, tumbuh sekitar 75,18% YoY. Naiknya pendapatan memicu melonjaknya laba bersih perseroan hingga 1.117% YoY menjadi sebesar US$475,57 juta pada tahun 2021. Kontribusi penjualan batu bara ke pihak ketiga tercatat sebesar US$2,015 miliar dan kepada pihak berelasi US$54,198 juta.