Kembali
ICBP - Indofood CBP Sukses Makmur

Anak usaha ICBP beli saham PT. Danone Dairy Indonesia

24 November 2014

Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP) melalui anak usahanya, PT Indolakto, melakukan penandatanganan perjanjian pembelian saham PT Danone Dairy Indonesia dengan Danone Dairy Investment Indonesia Pte Ltd pada Jumat, 21 November 2014. PT Indolakto juga akan membeli merek dagang dan desain industri yang berhubungan dengan produk Milkuat. Rencana transaksi ini dilaksanakan pada harga Rp 250.000.000.000, yang akan tergantung pada mekanisme penyesuaian harga yang diatur dalam Perjanjian Jual Beli Bersyarat. Rencana transaksi ini diperkirakan akan dapat diselesaikan pada akhir Desember 2014, setelah dipenuhinya seluruh kondisi yang dipersyaratkan dalam Perjanjian Jual Beli antara lain persetujuan Badan Koordinasi Penanaman Modal. Rencana transaksi ini dilakukan guna meningkatkan kapasitas produksi untuk memenuhi permintaan produk susu cair di wilayah Indonesia bagian barat, serta memperkuat perseroan dalam industri dairy di Indonesia.

Related Research

Consumer
ICBP - Challenged by raw material inflation
Devi Harjoto, Alfiansyah 10 Juni 2022 Lihat Detail
Consumer
ICBP - Pinning hopes on flattening commodity prices
Devi Harjoto 07 September 2022 Lihat Detail
Consumer
ICBP - Challenged by higher material costs
Devi Harjoto, Alfiansyah 07 April 2022 Lihat Detail