Back
CTRA - Ciputra Development

CTRA siapkan empat proyek baru

02 July 2019

Ciputra Development (CTRA) menyiapkan empat proyek baru untuk dikembangkan pada tahun ini yang dilandasi pada optimisme terhadap pasar properti yang diperkirakan mulai meningkat pada semester kedua tahun 2019 hingga tahun-tahun mendatang. Secara lebih rinci, perseroan berencana meluncurkan tiga proyek residensial dan satu proyek mixed-use. Pertama, proyek perumahan tapak di Puri, Jakarta Barat; kedua, proyek residensial skala kota di Sentul, Bor, Jawa Barat; ketiga pengembangan apartemen di Ciracas, Jakarta Timur; dan keempat, proyek mixed-use residensial di Driyorejo, Gresik, Jawa Timur. Selama kuartal I/2019, penjualan perseroan sudah mencapai Rp1,1 triliun atau 19% dari total target 2019 yang mencapai Rp6 triliun. Namun, perseroan tetap optimis dapat mencapai target penjualan pada tahun ini.

Related Research

Property & Real Estate
CTRA - Slower ’25F growth after strong ’24
Steven Gunawan 23 June 2025 See Detail
Property & Real Estate
CTRA - FY targets intact despite 3Q slowdown
Steven Gunawan 04 November 2025 See Detail
Property & Real Estate
CTRA - Keeping full-year targets intact
Steven Gunawan 18 September 2025 See Detail