Back
EXCL - XL Axiata

EXCL tingkatkan kecepatan internet untuk topang layanan data

02 August 2018

XL Axiata (EXCL) akan meningkatkan kecepatan internet tahun ini guna mendorong layanan data. Adapun, percepatan layanan internet ini yakni dengan menerapkan radio multi sectorization 4G spectrum wideband untuk 4G dan pemasangan 4T4R 4x4 MIMO&Carrier Aggregation 256 QAM untuk teknologi 4,5G. Selain itu, EXCL juga akan mengimplementasikan platform digital dan big data analitik guna meningkatkan kestabilan performa dan peluang peningkatan kecepatan hingga 100 Mbps. Sementara itu, jumlah BTS terpasang pada kuartal I 2018 yakni 111.786 BTS yang meliputi 380 kota/ kabupaten. Perinciannya, 37.700 BTS 2G, 49.401 BTS 3G dan 24.685 BTS 4G. Sementara itu, EXCL memiliki 52 juta pelanggan dengan 77% diantaranya pelanggan data yakni 40,8 juta pelanggan pada semester I 2018, atau naik 10% YoY dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Related Research

Telecommunication & Tower
EXCL - Trying to dive deeper
Steven Gunawan 11 September 2024 See Detail
Telecommunication & Tower
EXCL - Underpinned by momentum of price repair
Devi Harjoto 01 August 2023 See Detail
Telecommunication & Tower
EXCL - Pinning hopes on convergence services
Devi Harjoto 07 September 2022 See Detail